PRAYA – Warga Desa Montong Sapah Kecamatan Praya Barat Daya kembali mempertanyakan pengerjaan ruas jalan kabupaten di Lendang Bao desa setempat. Pasalnya, pasca dijanjikan oleh Bupati Lombok Tengah H Pathul Bahri pada acara peresmian jembatan ikhtiar 459 di Desa Batu Jangkih beberapa waktu lalu, namun sampai dengan saat ini belum kepastian terkait pengerjaan jalan tersebut.
“Jalan ini sudah dijanjikan Bapak Bupati, tetapi sampai dengan saat ini belum ada kepastian kapan di kerjakan,” ungkap Sekdes Montong Sapah, Jaka Wibawa, di sela-sela acara Musrenbang Kecamatan Praya Barat Daya, pekan lalu.
Belum adanya kepastian tersebut ungkapnya menimbulkan dilema di tengah masyarakat, sebab jalan tersebut sangat dibutuhkan masyarakat lantaran kondisinya rusak parah dan sering terjadi kecelakaan.
“Apa ini sudah ada kepastian untuk di kerjakan atau seperti apa, kita sudah lama menunggu,” sebutnya.
Ruas jalan Lendang Bao sendiri memiliki panjang sekitar 5 kilometer dari Desa Batu Jangkih menuju Desa Montong Sapah.
Akses utama menuju Desa Montong Sapah ini memang sudah sejak lama dikeluhkan masyarakat. Pasalnya kondisi jalan sangat tidak layak, mulai dari banyaknya lubang di sepanjang jalan, gelombang, dan kondisi licin saat musim hujan.
Kondisi ini sangat menyulitkan masyarakat untuk melakukan mobilitas setiap hari, baik untuk akses pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan juga pendidikan.
Kondisi ini juga jelasnya berdampak pada hasil pertanian warga, dimana warga kesulitan mendistribusikan hasil pertanian baik berupa jagung dan hasil pertanian lainnya. Demikian pula dengan hasil peternakan juga tidak bisa didistribusikan dengan lancar, akibatnya untuk bisa di distribusikan ke pasar warga harus membayar biaya cukup mahal akibat dari jalan rusak tersebut.
“Jarang ada mobil mau antar sampai sini, kalaupun ada mereka harus bayar lebih mahal,” katanya.
Pihaknya berharap agar pengerjaan jalan tersebut dapat segera ada kepastian agar warga tidak terus mempertanyakan jalan tersebut. Selain itu warga juga bisa merasakan akses jalan yang nyaman untuk mobilitas sehari-hari.(ndi)