Sumbawa – Setelah peluncuran program Jumat Salam dan Jumat Belondong pada Jum’at pekan lalu (27/10/2023), kini Pj Gubernur NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si., bersama Forkopimda lingkup Pemprov gencar memulai program Jum’at Salam dan Jum’at Belondong, kali ini bertempat di halaman Kantor Bupati Sumbawa, Jumat (3/11/2023).

Disebutkan Miq Gite sapaan akrab Pj Gubernur, dimulainya program Jum’at Salam dan Jum’at Belondong di Tana Samawa ini, menurutnya karena Sumbawa sebagai kabupaten pertama di Pulau Sumbawa, tempat Pj Gubernur NTB, awal berkarir sebagai pegawai.

“Program ini hadir sebagai wujud kehadiran pemerintah dalam menyelesaikan persoalan masyarakat di desa” jelasnya.

Ditambahkannya, kehadiran pemerintah agar masyarakat dalam keadaan tenang, damai, tujuan-tujuan dapat tercapai dengan baik.

“Hadirnya pemerintah di desa untuk menyampaikan pesan-pesan program pemerintah pusat seperti pengentasan kemiskinan ekstrim, stunting, inflasi dan menciptakan kondisi di daerah. Bagaimana Pileg, Pilpres dan Pilkada dalam keadaan aman dan damai,” tandasnya.

Oleh karena itu, Miq Gite mengajak bersama-sama menciptakan kondisi yang aman damai, jangan hanya karena beda partai politik, bahkan pilihan menjadi bercerai berai menjelang pesta demokrasi 2024.

Sementara di waktu yang sama, Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Provinsi NTB, memulai program Jum’at Salam dan Jum’at Belondong di Sumbawa.

“Saya menganggap Miq Gite ke Sumbawa dengan programnya itu seperti pulang kampung, karena beliau mulai berkarir di Sumbawa,” ungkapnya.

Diharapkan dengan turunnya para kepala OPD di desa, bisa menyelesaikan berbagai persoalan masyarakat di desa.

Selanjutnya, Miq Gite dan rombongan mengunjungi bazar pasar murah yang dilaksanakan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sumbawa, persis di halaman Kantor Bupati Sumbawa. Hal ini sebagai upaya menekan inflasi di Sumbawa. (red)

50% LikesVS
50% Dislikes
Post Views : 193

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *