KHOTIM/RADARMANDALIKA.ID HM Supli

PRAYA – Petinggi DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lombok Tengah, HM Supli menegaskan. Sebagai partai pengusung paket MANTHAB mengaku akan hadir sebagai solusi di tengah kondisi daerah Pait Pekak (sangat pahit, Red).

Supli mengatakan, persoalan masyarakat yang telah pahit di tambah dengan kondisi kesejahteraan yang dirasakan sangat kering merupakan ujung dari kepemerintahan saat ini yang disebut, Pait Pekak Tais Tenges.

Supli menyebutkan, di tengah permasalah masyarakat yang terkesan dibiarkan mengambang dan terombang ambing oleh pemerintah, pihaknya terus menyiapkan terobosan – terobosan dalam menyelesaikan persoalan Lombok Tengah, sederhana saja terkait keberadaan guru.

 “Honor guru saya alihkan dari pengadaan damkar 1,5 M saya coret dan beberapa program lain sehingga muncul lah angka 3,2 M, sehingga insentif tambahan guru mendapat 100.000 perbulan dan ini belum cukup. Saya anggarkan kembali supaya insentif guru sebesar 1.000.000 perbulan bulan di tahun 2021,” ungkap dia.

Supli mengungkapkan, ini dengan gamblang melalui pendekatan penyelesaian permasalahan yang kemudian dibarengin dengan solusi, supaya masyarakat tidak digantung terus permasalahannya. Sehingga terus menerus ribut tanpa ada titik terang. “Lombok Tengah ini krisis pemetaan permasalahan dan solusi,” sentilnya pedas.(tim)

50% LikesVS
50% Dislikes
Post Views : 485

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *