NIKMATI: Pengunjung Aruna saat datang menikmati program Fisherman Night di Aruna Senggigi Resort & Convention, Jumat (6/1/2023) malam. (WINDY DHARMA/RADAR MANDALIKA)

LOBAR – Para pencinta seafood nampaknya harus datang ke Aruna Senggigi Resort & Convention. Hotel berbintang empat itu baru saja melaunching “Fisherman Night” atau seafood BBQ. Hanya dengan Rp 198 ribu pengunjung bisa sepuasnya memilih dan menyantap berbagai jenis makanan laut. Bahkan langsung dibakar di sana. Mulai dari ikan, udang, kerang hingga lobster.

Seluruh hasil laut itu terjamin kesegarannya. Sebab seluruhnya merupakan hasil tangkapan para nelayan kawasan Senggigi dan sekitarnya. Fisherman Night ini hanya ada setiap Jumat dan Sabtu malam, mulai dari pukul 19.00-22.00 wita. Berlokasi di Sea View Restauran Aruna, para pengunjung akan langsung memandangi pantai sambil menyantap makanan laut.

“Di Lombok ini kan terkenal seafood, jadi saya menggunakan Fisherman Night sebagai temanya. Dan kita di sini ada live musik dari hari Jumat sampai Sabtu dari jam 7 malam sampai 10 malam,” terang Food & Beverage Manager, Iwan Tambunan saat dikonfirmasi, Jumat (6/1) malam.

Harga Rp 198 ribu dinilai Iwan masih sangat terjangkau untuk berbagai jenis kalangan masyarakat Lombok. Sebab pihaknya memilih dua hari itu pun untuk menyasar baik kaum milenial maupun keluarga.

“Kita langsung dari hasil tangkapan nelayan,” bebernya.

Diakuinya berbeda dengan tahun sebelumnya yang konsepnya hanya pada BBQ biasa. Di tahun ini pihaknya ingin menambah konsep dengan BBQ seafood. Karena diakuinya setiap tahunnya atau pertiga bulan pihaknya memiliki konsep dan tema yang berbeda yang dihadirkan Sea View Restauran Aruna Senggigi.

“Kalau biasanya festival seafood makanya kita coba buat temanya Fisherman Night,” ungkapnya.
Terkait dengan hidangan istimewa, Iwan mengaku semua jenis seafood BBQ menjadi andalan. Namun yang paling dicari lobster dan beberapa jenis kerang.
“Jadi dengan Rp 198 ribu/net all you can eat seafood BBQ,” pungkasnya.

Di tempat yang sama Director Of Sales Aruna Senggigi, Firos Nurkalam menambahkan bahwa Fisherman Night menjadi program baru Aruna untuk semua segmen. Tidak hanya bagi tamu yang menginap di Aruna saja, namun bagi yang sengaja datang mencari makanan seafood.

“Terlebih Pak Presiden sudah mencabut PPKM, sehingga kita ingin meramaikan lagi Senggigi ini,” terangnya. (win)

50% LikesVS
50% Dislikes
Post Views : 431

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *