PRAYA – Proyek pengadaan bantuan desa seribu sapi untuk ketiga kalinya diperpanjang. Ada apa ? bantuan sapi ini diperuntukan untuk warga lima desa penyangga di sekitar KEK Mandalika.
Di antaranya Desa Mertak, Desa Pengengat, Desa Sukadana, Desa Truwai dan Desa Bangkat Parak. Awalnya proyek ini harusnya tuntas akhir tahun 2020, kemudian diperpanjang sampai bulan April dan terbaru diperpanjang lagi hingga Juni 2021.
Kepala Dinas Pertanian Lombok Tengah, L Iskandar mengatakan, perpanjang kontrak ketiga kalinya ini dipastikan tuntas Juni. Pasalnya dalam penyediaan sapi yang dengan berat 300 kilogram per ekor tersebut dengan taksiran harga diatas 20 juta bukan persoalan mudah.
“Perkembangan terakhir harga sapi menjelang hari raya meningkat,” bebernya, kemarin.
Pihaknya membeberkan progres terkini pendis tribusian sapi tersebut yakni pada Kelompok Ternak Tandur Dasi telah menerima 100 ekor sapi jantan dan 49 ekor sapi betina. Kemudian Kelompok Ternak Tunas Karya II telah menerima 87 ekor sapi jantan dan 50 ekor betina. Selanjutnya, kelompok ternak Dui Urip telah menerima 85 ekor sapi jantan dan 48 ekor betina.
Kelompok ternak mekar jati telah menerima 82 ekor sapi jantan dan 48 ekor betina. Dan terakhir yakni Kelompok ternak Mele Maju yang telah menerima 96 ekor sapi jantan dan 49 ekor betina.
“Sudah tiga kali adendum ini diperpanjang,” bebernya.(tim)