IST/RADAR MANDALIKA Suhaimi

PRAYA – PCNU Kabupaten Lombok Tengah mengajak masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan event MotoGP Maret ini di Sirkuit Mandalika.

Wakil Ketua PCNU Lombok Tengah, Suhaimi mengatakan, kita semua harus menjaga keamanan serta kondisifitas daerah. Termasuk dalam menyambut tamu yang datang. Baik dalam negeri bahkan luar negeri.

“Kita masyarakat Lombok yang dikenal selama ini oleh pihak luar sebagai masyarakat yang begitu ramah dan berbudaya, serta menjunjung adat istiadat. Mari kita sukseskan motogp ini,” seru Suhaimi.

“Insya Allah dengan kegiatan MotoGP kedepan akan sangat banyak membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat Lombok Tengah khususnya,”sambungnya.

Dijelaskannya, sama halnya dengan yang dilihat sekarang, pembangunan dilakukan dimana – mana oleh pemerintah pusat untuk menunjang kesuksesan MotoGP. Begitu juga para investor ramai – ramai berdatangan membangunan hotel dan restauran serta lainnya.

“Tentu itu semua bisa menyerap banyak lapangan pekerjaan dan kedepannya bisa mensejahterakan masyarakat,” yakin dia.

Dilanjutkannya, belum lagi dengan diselanggarakannya MotoGP itu akan bisa menambah signifikan kenaikan PAD bagi Lombok Tengah. Maka itu juga pasti akan digunakan oleh Pemda Lombok Tengah untuk membangun daerah dan mensejahterakan masyarakat kita.

“Ayo dukung sukseskan MotoGP,” ajaknya.(red)

 

50% LikesVS
50% Dislikes
Post Views : 445

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *