PRAYA-Wakil Ketua Perindo Nusa Tenggara Barat (NTB), M Samsul Qomar mengklarifikasi sikap Ketua Harian Nasional Perindo, Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi dalam pemilihan gubernur (Pilgub) NTB 2024 yang akan digelar November mendatang.

Menurutnya, TGB yang juga Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI), tidak ingin dihubungkan dengan Pilgub NTB 2024, termasuk dalam isu pasangan Calon Gubernur NTB dan Wakil Gubernur NTB, Dr. Zulkieflimansyah dan Hj. Sitti Rohmi Djalilah (Zul-Rohmi Jilid II).

“Saya ingin menyampaikan posisi Syaikh TGB (Pemimpin Tertinggi NWDI), bahwa beliau tidak mau di kaitkan kaitkan dan di bawa bawa untuk pilkada termasuk Zul-Rohmi Jilid II. Bahwa apa yg kita saksikan saat ini semua terlepas dari keputusan beliau baik sebagai ketua Harian Nasional maupun Ketua Umum PB NWDI,” kata Qomar, Sabtu (20/4).

Dia menegaskan, apabila ada bakal calon yang mengaku mendapat dukungan dari TGB, itu merupakan pengakuan sepihak dan tidak bertanggungjawab.

Qomar mengatakan, TGB juga tidak pernah menyampaikan dukungan kepada Doktor Zul (sapaan Zulkieflimansyah) untuk maju kembali menjadi calon gubernur didampingi Umi Rohmi (sapaan Hj. Sitti Rohmi Djalilah), baik secara langsung maupun tidak langsung.

“Ada pihak pihak yang sengaja mencatut nama beliau sudah di dukung atau sudah mendapat restu, padahal itu tidak benar dan tidak pernah terjadi,” jelas mantan anggota DPRD Lombok Tengah itu.

Qomar yang juga kader NWDI Lombok Tengah mengungkapkan, banyak kader yang menginginkan mantan Wakil Gubernur NTB Umi Rohmi menjadi calon gubernur pada Pilgub NTB 2024.

“NWDI Lombok Tengah tegak Lurus mendukung Umi Hj Sitti Rohmi Djalilah dalam Pilkada NTB 2024,” tegasnya.(zak)

100% LikesVS
0% Dislikes
Post Views : 906

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *