IST /RADAR MANDALIKA IBADAH: Jamaah umrah PT.Muhsinin Tour and Travel saat foto bersama sebelum diterbangkan, Selasa kemarin.

MATARAM – Untuk kesekian kalinya, PT. Muhsinin Tour & Travel menerbangkan jamaah umrah pasca pandemi covid-19. Selasa kemarin, ada 90 jamaah umrah yang diterbangkan, ini masuk gelombang kedua. Dari 90 jamaah yang diterbangkan, 83 jamaah dari Lombok dan Pulau Sumbawa, 7 jamaah dari Jakarta dan Jogja.

Sebelum diterbangkatkan, pihak Muhsinin memberikan pelayanan dengan makan siang. Pada pukul 14.50 WITA, jamaah diterbangkan menuju Jakarta dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia dari BILatau BIZAM. Sampai di Bandara Soekarno Hatta Jakarta sekitar pukul 16.10 WIBA.

Tiba di Bandara Soekarno Hatta para jamaah dipersiapkan untuk cek in, selanjutnya diterbangkan menuju Bandara King Abdul Aziz Arab Saudi pada pukul 00.40 Wiba dengan menggunakan pesawat Saudia (SV823).

Pemberangkatan jemaah kali ini, pihak Muhsinin membagi dalam empat gelombang, yakni pada 27 Agustus, 30 Agustus, 31 Agustus dan 14 September 2022 mendatang dengan total keseluruhan jamaah sekitar 300 orang.

Direktur Muhsinin Tour & Travel, H Ahmad Muharis mengatakan dengan keberangkatan jamaah ini telah dipersiapkan dengan matang 100 persen.

Dia menerangkan bahwa tahun ini pelaksanaan umrah telah normal kembali. Sudah tidak ada lagi yang menjadi sebuah halangan. Pemerintah Arab Saudi sudah mengeluarkan visa bagi para jamaah calon umrah.

“Jadi bagi masyarakat Nusa Tenggara Barat khususnya masyarakat Lombok, jangan ragu lagi untuk pergi ke tanah suci melalui Muhsinin,” serunya.

Dijelaskannya, Muhsinin memiliki legalitas sebagai Travel terbesar dan pertama yang berdomisili di Nusa Tenggara Barat, Muhsinin juga menjadi salah satu travel yang memiliki izin pemberangkatan haji khusus, Muhsinin sebagai Travel yang lahir di NTB dan mengedepankan pelayanan prima kepada para jamaah.

“Di semua titik kita sebar tim. Ada di Bandara Lombok, Bandara Soekarno Hatta, Bandara Arab Saudi, hingga pemandu yang setia dalam setiap perjalanan rombongan,” pungkasnya.

Dalam rombongan kemarin, satu wartawan Radar Mandalika Rohadi dari Lombok Utara ikut berangkat. Rohadi menerima bonus dengan diberangkatkan melaksanakan ibadah umrah.

“Ini program kantor kami kepada semua karyawan setiap tahun,” kata Pemimpin Redaksi Radar Mandalika, Diki Wahyudi.(ndi)

 

50% LikesVS
50% Dislikes
Post Views : 324

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *