LOMBOK TENGAH – Unit Pelaksana Teknis Daerah Pusat Kesehatan Masyarakat (UPTD Puskesmas) Batu Jangkih kian menunjukkan pelayanan prima bagi masyarakat. Terutama kepada masyarakat Kabul Kecamatan Praya Barat Daya yang dilanda banjir. PKM Batujangkih Jumat (23/01) kemarin turun berkegiatan dalam rangka melaksanakan program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis) dan Pengelolaan Penyakit Tidak Menular paska banjir yang melanda sejumlah dusun di desa tersebut beberapa hari lalu.
Kegiatan yang dipusatkan di kantor desa itu disambut positif Pemdes dan masyarakat setempat. Pantauan lokasi, antusias masyarakat terlihat ramai mengikuti kegiatan.
Kepala UPTD Puskesmas Batu Jangkih, H Munawar menyampaikan kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup peserta BPJS Kesehatan penderita penyakit kronis seperti Diabetes Melitus tipe 2 dan Hipertensi agar mencapai kondisi optimal. Mencegah komplikasi dan kecacatan serta mengendalikan biaya pelayanan kesehatan melalui pendekatan proaktif, edukatif, pemantauan rutin serta pengelolaan gaya hidup sehat.
“Paska banjir kemarin kami perlu memastikan kondisi kesehatan masyarakat Desa Kabul. Terutama memastikan ada tidaknya warga yang menderita penyakit kronis,” terang Munawar.
Diterangkannya langkah kongkrit yang dilakukan PKM (Puskesmas,red) Batu Jangkih dengan turun melalukan pemeriksaan kesehatan langsung kepada masyarakat.
“Program ini juga sejalan dengan agenda asta cita pak presiden serta Masmirah (Lombok Tengah) yang selama ini kita gaungkan. Jadi saya selaku kepala puskesmas menghibau kepada masyarakat untuk memanfaatkan momentum ini. Periksa kesehatan maksimal,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Desa Kabul, Sahurim menyambut baik kegiatan tersebut. Dengan adanya program itu, masyarakat kabul bisa langsung mengontrol penyakit yang diderita.
“Program ini sangat positif sehingga warga kami bisa tetap mengontrol penyakit tidak menular namun sudah kronis,” kata Sahurim.
Sahurim berharap kegiatan serupa dapat dilakukan rutin oleh PKM Batu Jangkih. Mengingat Kabul menjadi salah satu desa yang selalu dilanda banjir setiap hujan turun. Oleh karenanya, tingkat kesehatan masyarakat dapat terus dikawal dengan baik.
“Sekali lagi kami sampaikan banyak terimakasih. Cek kesehatan seperti ini sangat bagus untuk masyarakat kami,” pungkasnya.
Diketahui, sebelum dilakukan pemeriksaan, kegiatan itu diawali senam lansia. Kegiatan ini merupakan bagian dari program inovasi Bajang Bersinar Puskesmas Batu Jangkih. (jho)
