PRAYA – Warga di Desa Kuta, Kecamatan Pujut mengeluhkan dampak dari pembangunan di kawasan ekonomi khusus (KEK) Mandalika. Pasalnya, banyak titik jalan yang biasa digunakan warga menjadi rusak bahkan licin. Semua itu dampak dari pengangkutan material proyek pembangunan di kawasan setempat.
“Apalagi sekarang saat musim hujan becek, jalan jadi licin. Harusnya ini pemerintah atau pihak kontraktor memperhatikan,” kata Alus Darimiah warga Kuta dengan nada protes kepada Radarmandalika.id, kemarin.
Menurut Alus, harusnya dengan kondisi ini pemerintah atau pihak kontraktor menyiapkan jalan alternatif. Bukan malah menunggu ada korban jiwa dulu. Apalagi saat ini tengah dikebut perbaikan jalan dan penataan dari Bundaran Songgong hingga Bundaran Tri Putri.”Atas nama masyarakat pengguna jalan, kami sangat mengharapkan agar pemerintah membuatkan jalan alternative,” harapnya.
Sementara itu, beberapa kali pihak PT.ITDC bahkan kontraktor proyek setempat belum bisa memberikan tanggapan atas keluhan warga ini.(tim)