KLU – Penyegaran di lingkup pemerintahan Lombok Utara sepertinya akan kembali dilakukan. Bupati Lombok Utara H.Djohan Sjamsu telah memberi isyarat jika akan melakukan mutasi dalam waktu dekat.
“Untuk waktunya belum bisa kita sampaikan, ditunggu saja nanti pasti akan kami lakukan,” ungkapnya saat ditemui usai penyerahan bantuan nelayan di kantor Desa Tanjung.
Isu mutasi ini sendiri memang santer terdengar belakang, namun Djohan meminta kepada pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten Lombok Utara untuk tetap fokus saja bekerja karena pelaksanaan mutasi dan rotasi pejabat lumrah terjadi sebagai upaya penyegaran dan evaluasi.
Djohan mengakui pihaknya tetap melakukan evaluasi terhadap kinerja pejabat yang dilakukan setiap tahun, guna menilai mana pejabat yang bekerja efektif dan tidak, jika kinerja nya buruk maka tentu kebijakan pergeseran atau dipindahkan mau tidak mau harus dilakukan.
“Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini bisa kita lakukan, mutasi ini kan tujuannya juga itu termasuk mengisi kekosongan yang sekarang banyak kosong karena banyak memang yang pensiun,” tuturnya.
Dari kabar yang beredar, Informasinya, pergeseran jabatan tersebut akan dilangsungkan awal Februari 2023. Kabar mutasi tersebut kini tengah menjadi buah bibir kalangan pejabat. Tidak hanya kalangan pejabat eselon II, tapi juga para pejabat eselon III dan IV.
Untuk kekosongan jabatan sendiri cukup banyak khusus eselon II saja kekosongan terjadi pada jabatan Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop), Kepala Dinas Perpustakaan, Asisten III dan staf ahli. (dhe)