BANJARMASIN– Kontingen Nusa Tenggara Barat (NTB) berhasil meraih medali emas pertama di ajang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV yang berlangsung di Kalimantan Selatan. Emas ini diperoleh dari cabang olahraga atletik melalui nomor lari 5.000 meter putra.

Zulkarnaen, wartawan asal Sumbawa yang akrab disapa Naen, sukses meraih emas setelah tampil dominan sejak awal lomba yang digelar di Stadion Lambung Mangkurat, Banjarmasin, pada Kamis pagi. Meski sempat mendapatkan perlawanan ketat dari atlet Bengkulu, Alfinda Novra, hingga lap ke-11, Naen berhasil memperlebar jarak di lap terakhir dan menyelesaikan lomba dengan catatan waktu 21.40 menit.

Kemenangan ini disambut meriah oleh ofisial NTB. Ketua PWI Sumbawa, Zaenudin, bahkan langsung menggendong sang juara diiringi teriakan gembira dari rekan-rekan tim.

“Alhamdulillah, terima kasih atas dukungannya,” ucap Naen penuh syukur usai lomba.

Sekretaris PWI NTB, Rahman Hakim, tak kalah gembira menyambut kemenangan ini. “Selamat, Naen! Kita sudah siapkan perayaan,” ujarnya dengan penuh semangat, didampingi Ketua SIWO PWI NTB, Jony Marthadinata, dan sejumlah pengurus PWI NTB serta PWI Sumbawa. **

By Radar Mandalika

Mata Dunia | Radar Mandalika Group

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *