BANJARMASIN- Hingga Jumat (19/7) siang, data sementara entry by number dan name menunjukkan bahwa 32 provinsi telah memastikan partisipasinya dalam Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Ketua SIWO PWI Kalsel, Irwansyah, mengungkapkan bahwa batas akhir pendaftaran nomor pertandingan telah ditutup, dan 32 provinsi telah mengkonfirmasi keikutsertaan mereka. “Entry by number sudah ditutup, saat ini kita memasuki entry by name. Hingga saat ini, sudah ada 29 provinsi yang menyerahkan berkas, termasuk kontingen Surakarta, Solo,” ujarnya pada Jumat (19/7) siang.

Data sementara mencatat bahwa sedikitnya 789 atlet akan berlaga dalam Porwanas 2024. Dari 12 nomor yang dipertandingkan, cabang olahraga domino, biliar, dan esport menjadi yang paling diminati. Sementara itu, cabang olahraga rekreasi masyarakat seperti balogo hanya diikuti oleh tujuh daerah.

Panitia saat ini sedang mempercepat proses penyelesaian entry by name peserta dan selanjutnya akan memverifikasi data. “Seharusnya ini sudah masuk verifikasi dan keabsahan, tapi ada kendala karena mereka minta waktu,” tambah Irwansyah. Pendaftaran dan verifikasi berkas ini ditargetkan selesai pada 8 Agustus mendatang. “Semoga teman-teman SIWO dari seluruh provinsi bisa segera menyelesaikan data keabsahan atlet sesuai batas waktu yang disepakati,” harapnya.

Ketua PWI Kalsel, Zainal Helmie, berharap pelaksanaan Porwanas dapat berjalan lancar sesuai tahapan yang telah disepakati. “Panitia daerah Porwanas PWI Kalsel akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengawal Porwanas agar berjalan lancar dan sukses,” ujarnya. (rls)

100% LikesVS
0% Dislikes
Post Views : 338

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *