khotim/radarmandalika.id MAKAM: Para tokoh agama saat melakukan peresmian bangunan makam wali, pekan lalu.

PRAYA – Keberadaan makam wali Syeh Sayyid Muhammad Saleh Bin Sayyid Anwar di tengah genangan Bendungan Batujai dapat perhatian Pemkab Lombok Tengah. Lebih-lebih keberadaan makam wali ini bisa dijadikan sebagai objek wisata religi.

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Lombok Tengah, M Yasir Amrillah berharap kepada Pemkab untuk memperhatikan keberadaan makam wali tersebut.

“Kami harap ini bisa diperhatikan,” katanya pada radarmandalika.id, kemarin.

Politisi PAN ini menyampaikan, dia bersyukur dan memberikan apresiasi kepada warga Tiwu Lekong Kelurahan Prapen khususnya yang masih menghormati, menghargai dan memuliakan para Wali Allah yang telah tiada.

“Tentunya syukur dan sangat mengapresiasi apa yang dilakukan masyarakat Tiwu Lekong ini,” katanya.

Mantan Kades Bunut Baok ini mengatakan, pihaknya meminta kepada Pemkab untuk menindaklanjuti temuan warga ini. Entah dengan membangun atau memperbaiki fasilitas dibutuhkan. Ia memastikan akan banyak warga ziarah ke lokasi itu. Sekalipun berada di tengah genangan Bendungan Batujai.(tim)

50% LikesVS
50% Dislikes
Post Views : 220

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *